1. THE BEZIER GAME
Tau kan alat pena di Photoshop atau Illustrator, kira-kira kamu udah ahli belum menggunakannya? Memang alat ini agak susah digunakan oleh pemula, serasa punya pikirannya sendiri. Nah permainan ini bakal membantu kamu menguasai pena ini.
Level pertama game ini cuma tutorial biar kamu makin terbiasa menggunakan alat tersebut. Setelah kamu mampu menguasai dengan baik, kamu bakal disuguhkan banyak level yang lebih sulit seperti bentuk gambar mobil, kunci pas, dan bahkan penjepit kertas.
Kamu bisa selesaikan level-level tersebut secara bertahap ya. Hasilnya bisa dilihat, ketika kamu udah mahir dan bisa menguasai, kamu bakal cepat menyelesaikan level tersebut. Buat yang nggak sabar kmau bisa langsung mampir ke website ini : bezier.method.ac

2. COLOR
Permainan sederhana tapi bikin kamu ketagihan. Game ini bakal menguji kemampuan kamu dalam mencocokkan warna. Seperti warna campuran yang cocok untuk warna-warna dasar.
Ada beberapa tingkat kesulitan yang mesti kamu lalui ketika game ini berjalan, dimulai dengan rona, saturasi, warna komplementer, dan lainnya. Memang ini game ini mudah untuk dimainkan tetapi sulit untuk dikuasai.
Dimulai dengan timer dan warna di tengah. Tujuan kamu adalah mencocokkan warna yang diberikan sedekat mungkin dengan menggerakkan mouse. Saat permainan berlanjut, kompleksitas berubah. Tertarik? Kamu bisa memainkan game di sini: color.method.ac

3. KERN TYPE
Game yang satu ini melatih lkamu supaya bisa mengatur spacing tulisan, agar lebih bagus dan terlihat lebih rapi. Di muka website game ini, kamu akan disuguhkan beberapa huruf yang belum tersusun dengan rapi. Jarak antar huruf pun masih belum presisi.
Nah tugas kamu menggerakkan huruf-huruf yang nampak teracak diatur secara presisi dan rapi. Memang nggak sulit, tapi setelah kamumencoba permainannya, akan ada hasil yang muncul. Apakah kamu meletakkan huruf tersebut secara presisi atau nggak. tinggal mainkan gamenya di sini, type.method.ac

4. PIXACTLY
Mungkin game ini udah banyak digunakan oleh seorang desainer untuk latihan. Yap game yang fokusnya buat identifikasi ukuran. Nantinya kamu akan disuruh untuk menggambar tinggi maupun lebar pixel yang akan diberikan di sebuah halaman kosong.
Jika kamu melakukan banyak pengeditan foto, kamu mungkin sudah terbiasa membuat perkiraan dimensi piksel. Tapi seberapa jago sih?
Game ini mungkin membantu kamu menjawab pertanyaan itu. Ketika kamu memulai permainan, kamu akan diberikan resolusi dan diminta untuk menarik keluar kotak yang cocok. Bakal ada 5 putaran dan semakin dekat kamu ke dimensi yang sesuai, semakin sedikit poin yang bakal kamu peroleh. kamu bisa mainkan gamenya di sini: pixaclty.ly

5. I SHOT THE SHERIFF
“I shot the sheriff,” Bob Marley pernah berdendang hehe. Bukan, bukan itu hehe. Ini merupakan game sederhana yang mereka beri nama ‘Shoot the Serif’ (tembak si serif).
Caranya sederhana tinggal menembak jatuh semua huruf serif yang kamu temukan. Ada beberapa level yang bisa kamu coba di game ini, mulai easy, medium dan hard. Jika level kamu semakin sulit, akan ada banyak pilihan huruf yang menyerupai huruf serif.
Dan di sini ketelitian kamu bakal diuji, Cek gamenya di sini: tothepoint.co.uk
