CARA MEMBUAT HTML DI VISUAL STUDIO CODE
Langkah 1: Download dan Install Visual Studio Code
Sebelum kamu dapat mulai menulis kode HTML, kamu harus memiliki Visual Studio Code di komputer kamu. Kamu bisa mendapatkannya secara gratis dari situs web resmi Microsoft. Setelah mendownload, ikuti saja instruksi yang diberikan untuk menginstall aplikasi ini di komputer kamu.
Langkah 2: Membuat file HTML baru
Setelah Visual Studio Code berhasil diinstall, kamu bisa mulai membuat file HTML. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:
Buka Visual Studio Code.
Pilih menu File di bagian kiri atas, lalu klik opsi New File.
Untuk menyimpan file sebagai HTML, pilih menu File lagi dan klik Save As...
Pilih lokasi untuk menyimpan file, lalu masukkan nama file dengan ekstensi .html. Misalnya, index.html.
Klik Save.