Suka baca memang sulit, tapi bukan berarti mustahil. Beberapa tips sederhana ini bisa kamu coba :
Pilih Buku yang Menarik ð
Biasanya kita cenderung lebih termotivasi untuk meluangkan waktu untuk membaca kalau sesuatu menarik atensi atau minat kita.
Manfaatkan Waktu Luang sekalipun hanya 5 Menit â°
Waktu kosong yang rasanya hanya sedikit pun bisa digunakan buat membaca. Mudahnya baca caption di postingan yang lewat di Media Sosialmu.
Audiobooks ð§
Ini buat kamu yang lebih suka mode cepat dan anti repot. Sambil kerja pun bisa dilakukan, tapi dengan catatan Kamu bisa fokus ya.
Selipkan Bacaan dalam Rutinitas ð
Coba selipkan membaca dalam rutinitas harian. Misalnya, membaca beberapa 1 halaman sebelum tidur atau selama istirahat makan siang.
Bergabung dengan Kelompok Baca âĻ
Bergabung dengan kelompok baca atau klub buku bisa berikan dorongan ekstra untuk membaca dan memberi kesempatan untuk berdiskusi tentang buku dengan orang lain.
Beralih ke E-book ðą
Kalau kamu tipe yang tidak bisa jauh dari hp, coba gunakan ebook. Bisa download Ipusnas, Gramedia Digital, E-Perpusdikbud, dll.
Mulailah dengan Buku Pendek ðŠī
Membaca dengan buku pendek bisa memberikan kemudahan buat kamu menyelesaikan buku. Tiap kali menyelesaikan 1 buku akan memberikan perasaan menyenangkan karena telah menyelesaikan target membaca.
Tidak ada yang benar atau salah dalam upaya meningkatkan minat baca. Yang penting menemukan cara mengubahan keinginan membaca jadi kebiasaan ðš